- Administrator
- 29 September 2023 08:42:42
Aksi Nyata Adiwiyata di Sirah Kencong
Aksi Nyata Adiwiyata di Sirah Kencong
Baca Selengkapnya
SMP Negeri 2 Ponggok berdiri sejak tahun 1992, ketika itu Desa Gembongan di pimpin oleh Bapak Lurah Tuniran, atas kegigihan beliau ini, akhirnya sekolah setingkat Sekolah Menengah Pertama bisa berdiri di desa Gembongan Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar, pada saat itu ketika disurfai dari Dinas Pendidikan beliau langsung menunjuk tempat atau lahan desa yang ada dekat lokalisasi dengan harapan kalau sekolah sudah berdiri, kelak lokalisasi akan ditutup. Akhirnya langsung dibangun ketika itu hanya tiga buah gedung, dan dua buah WC siswa putra/putri. Gedung pertama adalah gedung kantor yang digunakan sebagai Ruang Kepala Sekolah, Ruang Guru, Ruang Tata Usaha, Ruang Osis, Ruang UKS, Ruang Tamu dilengkapi dengan Dapur dan Kamar Mandi Guru. Gedung Kedua adalah gedung Perpustakaan dan Gedung ketiga adalah Gedung kelas yaitu 3 Ruang Kelas dan saat itu digunakan untuk kelas 1, dan mampu menampung skitar 130 siswa. Untuk administrasinya Ketika itu masih di gabung dengan SMPN 1 Ponggok. Setelah 1 (satu) tahun Dinas Pendidikan menugaskan Kepala Sekolah yang ditempatkan di SMP Negeri 2 Ponggok.
Foto Kegiatan SMPN 2 Ponggok
Dokumentas Video SMPN 2 Ponggok
Berita Terbaru SMPN 2 Ponggok
Aksi Nyata Adiwiyata di Sirah Kencong
Kampanya Pengelolaan Sampah 3R di lingkungan sekitar sekolah.
Kampanye Konservasi Air di Musholla Sekitar Sekolah